SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Salam sejahtera bagi kita semua,
Puji syukur ke hadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, sehingga kita semua senantiasa diberi kesempatan untuk terus belajar, berkarya, dan memberikan kontribusi terbaik dalam dunia pendidikan.
Kami ucapkan selamat datang di website resmi Yayasan Mutiara Mulia Sejahtera, sebuah jendela informasi yang kami hadirkan untuk memperkenalkan lebih dekat visi, misi, program, serta aktivitas pendidikan yang kami laksanakan di lembaga pendidikan kami Kelompok Bermain (KB) Mutiara Bangsa dan Sekolah Menengah Kejuruan Swasta (SMKS) Mutiara Bangsa Purwakarta.
Sebagai kepala sekolah, saya merasa bangga dan bersyukur dapat menjadi bagian dari lembaga yang terus berkomitmen mencetak generasi berakhlak mulia, berilmu, dan berdaya saing. Kami percaya bahwa pendidikan bukan sekadar proses transfer ilmu, namun juga proses pembentukan karakter dan pengembangan potensi anak-anak bangsa.
Melalui media ini, kami berharap dapat menjalin komunikasi yang lebih baik dengan seluruh orang tua, masyarakat, serta pihak-pihak yang peduli terhadap dunia pendidikan. Kami juga membuka pintu kolaborasi dengan berbagai pihak untuk bersama-sama membangun pendidikan yang unggul dan relevan dengan perkembangan zaman.
Akhir kata, kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada kami. Semoga website ini dapat memberikan manfaat dan menjadi sarana yang efektif dalam menyampaikan informasi serta inspirasi pendidikan.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Hormat kami,
Zaki Roja' Al Islami, S.Pd
Kepala Sekolah SMKS Mutiara Bangsa Purwakarta
Baca Juga
WHAT'S NEWS MB 20-24 JUNI 2022
Ada apa aja nih di MB minggu ini? berikut ini rekap selama satu minggu kebelakang. 1. Rapat Kenaikan Kelas Rapat dihadiri seluruh guru dan kepala sekolah Seluruh guru dan kepala se
Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS)
Pelaksanaan Kegiatan Penilaian Kinerja Kepala Sekolah (PKKS) di SMKS Mutiara Bangsa Purwakarta Tahun Pelajaran 2023/2024 telah terlaksana dengan l
SMKS MUTIARA BANGSA JUARA 1 LOMBA KOMPETENSI SISWA PURWAKARTA
Salam para calon perawat & operator ✊Alhamdulillah pada hari ini, 14 Juni 2022 telah dilaksanakan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat kabupaten Purwakarta bidang Health and Soc
WHAT'S NEWS MB 6-11 JUNI 2022
Salam para calon perawat & operator ✊Ada apa aja nih di MB minggu ini? PIALA GUBERNUR DKI JAKARTA 202210 Juni 2022Salah satu siswi MB yaitu Ance Novita Mansoben menjadi bagian da
WHAT'S NEWS MB 13-18 JUNI 2022
Ada apa aja nih di MB minggu ini? berikut ini rekap selama satu minggu kebelakang. 1. Penilaian Akhir Tahun (PAT) Praktek praktek SBK dan Bahasa Indonesia berupa drama Siswa/i MB,